Rechercher dans ce blog

Senin, 30 Oktober 2023

5 Parfum Brand Lokal yang Wanginya Tahan Lama, Cocok Dipakai Saat Siang - Wolipop

Jakarta -

Belakangan semakin banyak parfum lokal yang menjadi favorit di kalangan fraghead karena kualitasnya yang tidak kalah dari brand luar. Tak sedikit merek yang juga menawarkan parfum wanita dengan wangi memikat dan harganya terjangkau. Kamu yang sedang mencari parfum lokal wanita dengan ketahanan yang bagus untuk dipakai saat banyak kegiatan di siang hari, berikut lima rekomendasinya.

Kitschy Feels Day Dream Extrait de Parfum

parfum lokal wanita beraroma manisparfum lokal wanita beraroma manis Foto: Dok. Brand

Untuk membangkitkan semangat beraktivitas di siang hari, parfum dengan wangi bak mimpi indah patut diaplikasikan. Dikatakan jika parfum dengan key notes cardamon, jasmine, vanilla, musk, juga patchouli tersebut memberi kesan bunga yang segar dan musk yang sedikit 'pedas'. Kamu bisa memesannya secara pre order dengan harga diskon Rp 259 ribuan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Carl & Claire Emily in Paris - Enchantée

parfum lokal wanita beraroma manisparfum lokal wanita beraroma manis Foto: Dok. Brand


Wewangian lain yang punya kesan manis dan segar dari aroma bunga untuk dipakai di siang hari datang dari produk edisi terbatas Carl & Claire. Varian Emily in Paris - Enchantee ini tercium feminin dengan kombinasi notes Gardenia, Leather, Musk, dan sentuhan Vanilla. Kamu bisa membeli parfum yang disebut tahan hingga delapan bahkan 10 jam itu dengan harga Rp 320 ribuan.

SAFF & Co. Extrait de Parfum - S.O.T.B

SAFF & Co. Extrait de ParfumSAFF & Co. Extrait de Parfum Foto: Lazada


SOTB menjadi salah satu varian favorit dari brand parfum lokal Saff & Co. Produk tersebut punya campuran wangi bunga manis dengan musk vanila. Wewangian unisex ini bisa membuat kamu semangat bekerja karena kesannya yang segar dan tropikal. Dikatakan jika ketahanannya bisa mencapai enam jam. Kamu dapat memiliki dengan harga diskon jadi Rp 200 ribuan, di sini.

Colmar by Buttonscarves - Do Son by Dyptique

parfum lokal dupeparfum lokal dupe Foto: Dok. Brand


Buttonscarves merilis parfum yang cocok untuk penyuka wangi bunga nan mewah. Varian Colmar berikut diklaim bisa memberi kesan elegan, mahal, dan profesional untuk dipakai di siang hari. Item seharga Rp 425 ribuan dengan campuran aroma bunga-bungaan dan musk ini pun disebut para pemakainya mirip parfum Do Son dari Dyptique.

Sansoe - Eau de Parfume - Sommar

parfum lokal dupeparfum lokal dupe Foto: Dok. Brand

Sansoe tak hanya menarik dari segi desain botolnya. Kamu yang lebih suka wangi yang elegan dan menenangkan untuk siang hari dapat memilih varian Sommar dengan aroma Green Tea, Cedarwood, Geranium, Vetiver, dan Musk. Item Rp 389 ribu itu disebut terinspirasi perasaan harmonis dari kesenangan dan kecemasaan saat melalui pengalaman baru. Karena itu, kamu bisa menggunakannya saat butuh semangat di sela-sela berkegiatan padat.

(ami/ami)

Adblock test (Why?)


5 Parfum Brand Lokal yang Wanginya Tahan Lama, Cocok Dipakai Saat Siang - Wolipop
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...