Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto mendorong produk lokal Indonesia mendunia. Ia ingin semua pihak bekerja sama mewujudkan hal tersebut, demi ketahanan ekonomi Indonesia yang kuat.
"Semua elemen harus kerja sama, semua unsur bangsa harus kerja sama. The best and the brightest (semua unsur terbaik dan cemerlang) kita harus bersatu membangun bangsa," ujar Menteri Prabowo dalam keterangan persnya, Selasa (1/8/23).
Menteri Prabowo berharap, dengan produk yang mendunia, pembangunan ekonomi Indonesia merata di seluruh lapisan masyarakat. Untuk itu, investasi bidang pendidikan perlu diperbaiki lagi.
Baca Juga: Gus Fawait: Kapolri Bawa Santri ke Garda Terdepan Indonesia
"Bisa menjadi kunci kebangkitan bangsa, kita harus terus investasi di bidang pendidikan. Kita harus perbaiki, kita harus bantu guru-guru untuk menjadi lebih capable, lebih hebat," tutur Menteri Prabowo.
Ia menegaskan, ekonomi rakyat lapisan bawah secara khusus harus dibantu. Terlebih, produk lokal di Indonesia tidak kalah kualitasnya dengan buatan luar negeri.
"Terutama juga kita jaga ekonomi, kita perbaiki ekonomi kita supaya rakyat. Terutama lapisan yang paling bawah harus dibantu untuk bangkit," terang Menteri Prabowo.
(ndt/pr/nm)
Menhan Dorong Produk Lokal untuk Mendunia - TribrataNews | POLRI
Kelanjutan artikel disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar