Rechercher dans ce blog

Senin, 18 September 2023

Inovasi Fashion Lokal dari Bali: Cottonello dan Selasa Di Bali Sajikan Linen Berkualitas untuk Pria - Senandika - Senandika

SENANDIKA.REPUBLIKA.CO.ID, BALI -- Di tengah tantangan bisnis akibat pandemi Covid-19 yang berlangsung selama dua tahun, sejumlah pengusaha, termasuk industri fashion, terus berupaya untuk berinovasi. Salah satu contohnya adalah Cottonello dan Selasa Di Bali, dua merek lokal asal Pulau Dewata yang lahir di tengah suasana penurunan bisnis yang melanda Indonesia akibat pandemi.

Pendiri dan pengembang bisnis Cottonello dan Selasa Di Bali, Andika Liga Bintang mengungkapkan bahwa membangun kedua merek bukanlah perkara mudah. Dia dan rekannya, I Nengah Ariana berkolaborasi membangun bisnis ini ketika pandemi. Saat itulah, muncul ide untuk menciptakan pakaian linen khusus untuk pria, meskipun bahan ini sebelumnya lebih sering digunakan dalam fashion wanita.

"Kami menawarkan pilihan pakaian yang tidak hanya tampil baik, tetapi juga nyaman untuk dikenakan sehari-hari, dan yang tidak kalah penting harganya terjangkau," kata Andika, dalam keterangan tertulisnya, Senin (18/9/2023).

Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya, Nike Rilis Koleksi Cadar Kolaborasi dengan Desainer Muslimah

Brand lokal asal Bali, Cottonello dan Selasa Di Bali menghadirkan fashion linen berkualitas khusus pria. (Cottonello dan Selasa Di Bali)

Awal mula perjalanan Cottonello dan Selasa Di Bali ini dimulai pada Desember 2020, ketika Andika dan rekannya memulai usaha thrift atau menjual pakaian bekas merek ternama seperti Zara, H&M, dan Giordano dengan harga Rp 100 ribu per potongnya. Awalnya, penjualan berjalan cukup baik. Mereka berpartisipasi dalam berbagai bazaar dengan durasi satu hingga tiga hari. Namun, beberapa bulan kemudian, mereka menghadapi kendala dalam mendapatkan stok produk berkualitas yang mereka butuhkan.

Terinspirasi oleh merek lokal lain yang fokus pada gaun linen bekas, Cottonello dan Selasa Di Bali mulai mencari solusi. Mereka mendapati bahwa banyak pelanggan, terutama wanita, sering bertanya, "Apakah ada produk linen untuk pria?" Karena banyak merek hanya fokus pada gaun wanita, permintaan akan produk linen pria tidak terpenuhi.

"Kami melihat peluang di pasar pakaian pria, terutama di Bali, di mana cuacanya cukup panas. Setelah beberapa bulan berjualan celana pendek linen Cottonello, kami melihat peluang di produk kemeja linen juga," ujar Andika.

Baca Juga: 4 Brand Fashion Lokal Dipilih Tampil di Paris Trade Show 2023

Brand lokal asal Bali, Cottonello dan Selasa Di Bali menghadirkan fashion linen berkualitas khusus pria. (Cottonello dan Selasa Di Bali)

Cottonello dan Selasa Di Bali berfokus pada pakaian linen untuk pria, menjadi berbeda dari merek lainnya di pasar. Mereka berkomitmen untuk menyediakan beragam pilihan pakaian linen berkualitas tinggi bagi pria yang ingin tetap tampil gaya dan nyaman dalam berbagai kesempatan.

"Kami menciptakan produk yang sederhana tapi tetap modis," kata Andika.

Cottonello adalah merek yang menghadirkan pakaian berbahan dasar linen, termasuk celana pendek, kemeja, dan gaya lainnya yang dapat dipadupadankan dengan nuansa Bali. Merek ini menawarkan berbagai pilihan warna yang menarik, sehingga penampilan Anda semakin up-to-date.

Sementara itu, Selasa Di Bali menghadirkan pakaian resort berbahan berkualitas tinggi yang mengangkat nuansa khas Bali. Merek ini tidak hanya menjual pakaian, tetapi juga memberikan pengalaman kepada konsumennya. Merek ini menawarkan koleksi resort wear yang terinspirasi oleh keindahan dan budaya Bali, memungkinkan setiap individu untuk merayakan identitas mereka dengan pakaian unik dan berkelas. Andika berharap kehadiran Cottonello dan Selasa Di Bali sebagai merek fashion lokal akan terus berkontribusi dalam dunia fashion dan membawa sentuhan Bali dalam setiap produknya.

Adblock test (Why?)


Inovasi Fashion Lokal dari Bali: Cottonello dan Selasa Di Bali Sajikan Linen Berkualitas untuk Pria - Senandika - Senandika
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...