Laporan Reporter Tribun Jogja, Dewi Rukmini
TRIBUNJOGJA.COM, PURWOREJO - Pemerintah Kabupaten Purworejo melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) setempat sedang mengembangkan bibit tanaman tembakau varietas lokal Purworejo .
Kepala Bidang Prasarana dan Penyuluhan Pertanian, Arie Sulistyani, mengatakan ada 10 varitas tembakau lokal yang saat ini sedang dilakukan uji multi-lokasi.
Adapun uji coba bibit tembakau itu dilaksanakan di Desa Karang Mulyo dan Desa Ketangi di Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Purworejo , Jawa Tengah.
Menurut Arie, kedua desa tersebut merupakan pusat pembibitan tembakau di Kabupaten Purworejo .
Ia mengungkapkan, selama ini tembakau-tembakau lokal yang diproduksi di Kabupaten Purworejo masih belum memiliki nama resmi.
Meskipun masyarakat kerap menyebut tembakau itu dengan nama Blendung atau Kenongo.
"Tapi secara DNA, tembakau lokal itu benar-benar asli dari Kabupaten Purworejo. Dan sudah dibuktikan dengan kerjasama pihak peneliti BRIN (Badan Riset dan Inovasi Nasional). Kemarin kami kumpulkan seluruh bibit tembakau di Kabupaten Purworejo, kemudian kami isolasi dan ditemukan 10 varietas unggulan lokal Purworejo," jelas Arie kepada Tribunjogja.com , Selasa (30/5/2023).
10 varietas tembakau lokal itu diuji coba dalam lahan seluas satu hektar dengan demonstrasi plot (demplot).
Nama dan karakteristik dari masing-masing varietas tembakau itu sedang dalam proses penelitian dalam uji multi lokasi.
Jika percobaan itu berhasil, lanjut Arie, maka Kementerian Pertanian bakal merilis dan mengeluarkan sertifikat untuk 10 nama varietas tembakau lokal Purworejo .
Dengan demikian, Kabupaten Purworejo akan memiliki produk unggulan tembakau selain Durian Sikatap, Mangis Kaligesing, dan Kambing Ras Kaligesing (PE), yang juga telah mendapatkan sertifikat dari Kementerian terkait.
Lantas, Arie menjelaskan, alasan lain mengapa uji coba bibit tembakau dilakukan di Desa Karang Mulyo dan Desa Ketangi, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Purworejo .
Sebab, kondisi lahan di dua tempat itu memiliki resentatif atau kecocokan dengan karakteristik 10 varietas tersebut.
DKPP Sedang Kembangkan 10 Varietas Bibit Tembakau Lokal Purworejo - Tribunjogja.com - Tribun Jogja
Kelanjutan artikel disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar