Rechercher dans ce blog

Selasa, 28 Maret 2023

Masyarakat Adat dan Komunitas Lokal Kabupaten Jayapura Diharapkan Manfaatkan Pendidikan Anti Korupsi - Tribun Papua

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Calvin Louis Erari

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA – Masyarakat adat dan komunitas lokal Kabupaten Jayapura, Papua, diharapkan dapat mengikuti pendidikan anti korupsi yang dilaksanakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui Corruption Prevention in the Forestry Sector (CPFS) tentang perlindungan hutan.

Harapan itu disampaikan Penjabat (Pj) Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo saat membuka kegiatan tersebut di Sentani, Selasa (28/3/2023).

Triwarno mengatakan, pelatihan itu sangat penting, sebab dalam kegiatan tersebut ada materi-materi penting yang berkaitan dengan hutan.

Baca juga: Begini Penjelasan Pemkab Jayapura soal Edaran BKN Terkait Data Honorer di SPTJM

"Untuk itu saya berharap, seluruh peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik, agar benar-benar bermanfaat untuk masyarakat di Kabupaten Jayapura," kata Triwarno.

Selain itu kata Triwarno, pelatihan itu bertujuan untuk pemerataan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan untuk masyarakat adat maupun komunitas lokal di Bumi Kenambai-Umbai.

"Intinya, program pemerintah terkait pemerataan ekonomi bisa berjalan dengan baik," ujarnya.

Dikatakan, hutan perlu dijaga agar tidak ada penyerobotan ataupun perampasan yang terjadi

"Hal ini tidak boleh terjadi dan semuanya harus sesuai dengan aturan sehingga masyarakat benar-benar bisa sejahtera dan hutan kita tetap Lestari dalam pengelolaannya," pungkasnya. (*)

Adblock test (Why?)


Masyarakat Adat dan Komunitas Lokal Kabupaten Jayapura Diharapkan Manfaatkan Pendidikan Anti Korupsi - Tribun Papua
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...