Rechercher dans ce blog

Rabu, 28 Desember 2022

Dukung UKM, Gubernur NTB Gaungkan Bangga Pakai Produk Lokal - Lombok Post

MATARAM-Bangga menggunakan produk lokal terus digaungkan Gubernur NTB Zulkieflimansyah. ”Itu satu-satunya cara memberi ruang agar produk dari NTB bisa tumbuh dan berkembang,” kata Zul di Expo Industrialisasi NTB, Selasa (27/12).

Proses menuju industrialisasi selalu tidak mudah. Ada pembelajaran yang panjang dan tidak sederhana. Butuh biaya yang tidak sedikit serta tenaga ekstra. Namun ketika itu berhasil, maka akan menghadirkan industri dengan nilai tambah lebih tinggi. Jumlah tenaga kerja yang lebih banyak hingga bisa menghadirkan industri turunan yang beragam.

”Dalam praktiknya tidak gampang,” ujarnya.

Zul lantas memberi contoh. Dalam waktu dekat ini akan ada peresmian pabrik sosis di Banyumulek, Lombok Barat. Katanya, produk sosis memang terlihat sederhana. Tapi untuk menjadi sosis, dibutuhkan waktu yang panjang. Ada proses dari ketersediaan bahan baku berupa hewan ternaknya hingga teknologi pengolahannya.

”Membujuk perusahaan yang mau mengubah daging jadi nugget, jadi sosis juga tidak gampang,” sebut Zul.

Saat ini gubernur melihat pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Provinsi NTB telah bergerak ke arah yang benar. Beberapa UKM bahkan siap naik kelas dan menjadi pemain besar untuk skala nasional.

”Pemprov siap mendukung penuh UKM untuk bisa menjadi pemain besar,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian NTB Nuryanti mengatakan, tahun depan, salah satu fokus pihaknya adalah produk-produk keperluan rumah tangga. Seperti sabun cuci piring, minyak goreng, gula aren, dan terigu.

Selain itu, ada juga beberapa produk yang akan coba ditingkatkan. Salah satunya adalah sektor fashion untuk mengejar sertifikasi penjahit dan pencapaian produk. ”Meski kita tidak memiliki industri yang besar, tapi ini tersebar di seluruh rumah-rumah atau desa-desa yang ada di provinsi Nusa Tenggara Barat,” kata Yanti. (dit/r5)

Adblock test (Why?)


Dukung UKM, Gubernur NTB Gaungkan Bangga Pakai Produk Lokal - Lombok Post
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...