Rechercher dans ce blog

Rabu, 09 November 2022

Pemkot Palu bina peternak domba lokal tingkatkan produksi - ANTARA Sulawesi Tengah

Palu (ANTARA) - Pemerintah Kota Palu, Sulawesi Tengah, mengoptimalkan pembinaan terhadap peternak domba lokal di Kelurahan Poboya untuk meningkatkan produksi dan memanfaatkan peluang pasar ke Ibu Kota Negara (IKN) di Provinsi Kalimantan Timur.

"Pembinaan ini bersifat individu dan kelompok kepada para peternak untuk memperbaiki pola peternakan yang lebih baik agar dapat meningkatkan produksi domba lokal ," kata Kepala Bidang Pembibitan dan Produksi Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu Anang Boediarso di Palu, Rabu.

Dia menjelaskan salah satu faktor yang menjadi penunjang dalam meningkatkan produksi ternak lokal seperti domba Palu adalah melalui pola pemberian pakan yang teratur.

Faktor penunjang lain, lanjut dia, harus menjaga kondisi ternak agar bebas dari stres yang berkepanjangan, sehingga tidak berpengaruh terhadap produktifitas ternak.

Anang mengatakan adanya faktor tersebut juga sekaligus dapat mencegah penyakit yang kerap dialami domba dan sejenisnya yakni cacat bawaan atau kelainan kongenital pada struktur dan fungsi organ tubuh seperti sistem pencernaan yang tidak sempurna.

"Karena jika dapat berproduksi dengan baik, namun kondisinya cacat juga tidak akan memiliki harga jual yang tinggi di pasar, sehingga kami selalu menekankan pada hal-hal untuk mencegah penyakit ternak sekaligus mendukung produksi ternak untuk menjaga populasi domba lokal itu," katanya.

Pihak Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu mencatat saat ini jumlah produksi domba lokal mencapai 4.000 ekor dari rata-rata populasi per tahun sebanyak 360 ekor.

Anang menjelaskan para peternak memasarkan ternaknya tidak hanya di wilayah Sulteng, melainkan juga hingga ke provinsi tetangga seperti Sulawesi Barat, Gorontalo dan Sulawesi Selatan.

"Sepanjang tahun ternak domba lokal ini dipasarkan sudah hampir ke seluruh wilayah Sulawesi, dan beberapa tahun terakhir ini ada juga yang sudah ke Kalimantan, setelah ada penetapan IKN di Kalimantan," ujar Anang.

Adblock test (Why?)


Pemkot Palu bina peternak domba lokal tingkatkan produksi - ANTARA Sulawesi Tengah
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...