Rechercher dans ce blog

Kamis, 05 Mei 2022

Polda Jateng Bakal Terapkan One Way Lokal Mulai Tol Sragen Jika Ini Terjadi - detikcom

Solo -

Polda Jawa Tengah (Jateng) menyiapkan sejumlah opsi untuk memastikan kelancaran lalu lintas saat arus balik Lebaran. Salah satunya dengan menerapkan one way lokal mulai dari Sragen.

"(One way) Arus balik ketentuan secara nasional akan dimulai besok (Jumat) pukul 14.00 WIB dimulai gate Kalikangkung sampai kilometer 47 Cikampek," terang Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi kepada wartawan di Pos Terpadu Benteng Vastenburg, Kamis (5/5/2022).

Akan tetapi, lanjutnya, jika dengan penerapan tersebut tingkat kepadatan lalu lintas masih tinggi maka akan diterapkan one way lokal. "Dari hasil evaluasi dengan Dirlantas dan stakeholder, arus balik padat sebelum gate Kalikangkung akan kita berlakukan one way lokal. Mulai dari Bawen, Banyumanik, langsung ke Jakarta," urainya.

"Kalau kemacetan terjadi di pintu tol Banyumanik one way akan dilakukan mulai dari Sragen, Boyolali. Untuk buang arus masyarakat kita lewatkan jalur arteri," tuturnya.

Kapolda menyampaikan, opsi tersebut hanya akan dilakukan jika kondisi lalu lintas cukup padat. Akan tetapi, jika lalu lintas terpantau lancar maka opsi tersebut tidak diterapkan.

"Itu dilakukan jika terjadi kepadatan, tetapi jika tidak terjadi kepadatan tetap kita berlakukan one way nasional mulai dari Tol Kalikangkung hingga kilometer 47 Cikampek, mulai tanggal 6-8 Mei," pungkasnya.

Simak Video "Tol Cipularang Arah Jakarta Malam Ini, Padat Merayap!"
[Gambas:Video 20detik]
(aku/aku)

Adblock test (Why?)


Polda Jateng Bakal Terapkan One Way Lokal Mulai Tol Sragen Jika Ini Terjadi - detikcom
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...