Rechercher dans ce blog

Kamis, 07 Oktober 2021

Pangansari Berdayakan 500 Anak Papua dan 34 Pengusaha Lokal di PON XX - KabarPapua

KABARPAPUA.CO, Sentani –  PT Pangansari Utama memberdayakan lebih dari 500 anak Papua dan 34 pengusaha lokal untuk mendukung operasional dan memenuhi kebutuhan kontingen Pekan Olahraga Nasional XX di Klaster Mimika dan Jayapura.

Projek Direktur PON XX Pangansari Utama, Erwin Sudirman disela-sela jamuan coffee malam di Sentani menyampaikan, ratusan anak Papua yang menjadi volunter direkrut untuk membantu kelancaran, mulai dari administrasi maupun distribusi makanan atlet.

Ia menginginkan Pangansari di bumi Papua membawa dampak pengetahuan, jiwa kewirausahaan dan ekonomi masyarakat lokal. “Semua ini dilakukan Pangansari Utama karena ingin berbagi, baik itu berbagi pengalaman dalam pengelolaan industri makanan kepada saudara-saudara kita di Papua,” kata Erwin kepada wartawan.

Selain memberdayakan anak Papua, Pangansari juga bekerja sama dengan para pengusaha lokal dalam mendistribusikan konsumsi selama PON Papua. Tercatat 26 pengusaha lokal dilibatkan di Kabupaten Jayapura untuk memenuhi kebutuhan konsumsi atlet, official, panitia dan  relawan PON Papua.

Sementara di Kabupaten Mimika, Pangansari bekerja sama dengan 8 pengusaha lokal. “Kami juga berkomitmen menyerap bahan-bahan baku makanan dari masyarakat lokal, seperti telur, ikan dan bahan makanan lainnya,” ujar Erwin.

Erwin mencatat 600 ribu butir telur dan 20 ton ikan dibutuhkan setiap hari di Kabupaten Jayapura untuk PON Papua. Sementara di Kabupaten Mimika, kebutuhan harian mencapai 700 ribu butir telur dan 35 ton ikan.

“Sebagian besar bahan makanan seperti telur dan ikan, kami ambil dari pengusaha lokal Papua. Ini komitmen Pangansari yang ingin agar pengusaha lokal juga berkembang bersama,” katanya.

Erwin memastikan Pangansari mengikuti standarisasi yang telah ditentukan Panitia Besar PON XX Papua, mulai dari jumlah protein, gizi dan semua yang dibutuhkan untuk menjaga kebugaran atlet. ***(Alan Youwe)

Adblock test (Why?)


Pangansari Berdayakan 500 Anak Papua dan 34 Pengusaha Lokal di PON XX - KabarPapua
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...