Rechercher dans ce blog

Rabu, 06 Oktober 2021

Diajari Anak, Reza Artamevia Kini Senang Dukung Brand Lokal - Suara.com

Suara.com - Penyanyi Reza Artamevia mengaku diajari dua anaknya, Zahwa dan Aaliyah Massaid untuk menggunakan produk-produk lokal. Kedua putrinya itu pernah mengajaknya ke Bandung hanya untuk belanja pakaian buatan lokal.

"Anak-anak pernah ngajak aku ke Bandung dan membuat aku lebih mendukung brand-brand buatan Indonesia," kata Reza Artamevia dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com, Kamis (7/10/2021).

Oleh karenanya, saat mendengar Robby Purba baru membuka bisnis fesyen, Reza Artamevia pun tak sungkan memberi dukungannya.

Anang Hermansyah ngobrol dengan Reza Artamevia. (Youtube/NgobrolAsix)
Anang Hermansyah ngobrol dengan Reza Artamevia. (Youtube/NgobrolAsix)

Pelantun lagu "Satu Yang Tak Bisa Lepas" itu melihat kegigihan Robby Purba membangun bisnis di tengah pandemi dan tak segan memakai produknya.

Baca Juga: Reza Artamevia Tinggalkan Pacar demi Menikah dengan Adjie Massaid, Ini Alasannya

"Jadi, harus didukung. Kalau misalnya masyarakat Indonesia itu mencintai produk lokal, pasti akan selamat dari masa sulit ini," ujar Reza Artamevia.

Apalagi, Reza Artamevia yang kini hobi berolahraga gemar mengenakan busana yang simple dengan nuansa hitam putih.

Reza Artamevia [Instagram]
Reza Artamevia [Instagram]

Mantan istri Adjie Massaid itu pun didapuk menjadi the next Face of ROOFAIR milik Robby Purba karena stylenya yang sporty.

"Aku suka warna hitam dan putih sebagai warna baju untuk dikenakan dan warna hitam adalah salah satu warna utama brand ini," beber Reza Artamevia.

Robby Purba [Suara.com/Yuliani]
Robby Purba [Suara.com/Yuliani]

Dalam sebuah wawancara beberapa waktu lalu, Robby Purba mengatakan, ia sengaja membuka bisnis baru di bidang mode untuk investasi masa depan.

Baca Juga: Rela Tinggalkan Pacar, Reza Artamevia Kenang Dilamar Adjie Massaid

Sebab, ia tahu karier di dunia entertainment tak akan menjamin untuk waktu lama.

"Usia sudah 35, harus lebih pintar dalam matematika. Pengalokasian bukan hanya tentang keuangan, tapi lebih ke usaha, tenaga, waktu. Kita kan nggak ada yang tahu di dunia entertainment sampai kapan," kata Robby Purba kala itu.

Adblock test (Why?)


Diajari Anak, Reza Artamevia Kini Senang Dukung Brand Lokal - Suara.com
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...