Rechercher dans ce blog

Selasa, 28 September 2021

Pemda Merauke Siapkan Ratusan Ton Pangan Lokal untuk PON XX Papua - KabarPapua

KABARPAPUA.CO, Merauke – Pemerintah Daerah Merauke menyediakan ratusan ton pangan lokal selama penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua di Klaster Merauke.

Pangan lokal ini disiapkan mengantisipasi lonjakan pengunjung di Kabupaten Merauke selama PON XX. Adapun pangan lokal yang disiapkan meliputi, 50 ton untuk tahap pertama, 7 ton daging sapi, 5 ton daging ayam dan 100 ton ikan.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Merauke Ratna Lauce menyampaikan, pangan lokal tersebut disiapkan untuk para atlet, ofisial dan tamu dari berbagai provinsi yang mengikuti PON XX.

“Pangan ini untuk atlet, ofisial, dan para tamu dari masing-masing provinsi yang mengikuti PON Papua di Klaster Merauke,” kata Ratna Lauce dalam konferensi pers lintas instansi di Merauke, Selasa 28 September 2021.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Peternakan Kabupaten Merauke, Retno Palupi menjelaskan, pangan lokal ini sebagian besar hasil produksi petani dan peternak di Kabupaten Merauke. Sementara daging ayam didatangkan dari luar Merauke.

“Ikan, daging sapi, telur, beras dan sayur itu disiapkan oleh petani dan peternak Merauke. Para petani dan peternak ini merupakan mitra dari pemerintah,” terang Retno.

Retno menambahkan, pangan lokal yang disiapkan pemerintah telah melewati uji kelayakan konsumsi.  “Prinsipnya, kami hanya mengarahkan vendor ke mitra kami. Sebab pangan yang pemerintah siapkan itu telah uji kelayakan konsumsi,” kata Retno.  ***(Abdel Syah)

Adblock test (Why?)


Pemda Merauke Siapkan Ratusan Ton Pangan Lokal untuk PON XX Papua - KabarPapua
Kelanjutan artikel disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gibran Puji Ganjar yang Pakai "Brand" Lokal, Yenny Wahid: Memang Suka dari Dulu - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud merespons positif soal calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gib...